Polsek Cikedal dan Warga Desa Tanam Jagung Secara Serentak

Pandeglang – Dalam upaya mendukung program pemerintah di bidang ketahanan pangan, Polsek Cikedal Polres Pandeglang melaksanakan kegiatan penanaman jagung serentak yang dipusatkan di Desa Cikedal, Kecamatan Cikedal, pada Rabu (9/7/2025).

Kegiatan ini dipimpin langsung Kapolsek Cikedal, Ipda Abdul Azis Maulana, S.H., bersama anggota Polsek, aparatur desa, dan masyarakat setempat. Lahan yang digunakan merupakan milik warga yang dimanfaatkan bersama untuk mendukung program swasembada pangan di wilayah Kecamatan Cikedal.

“Kegiatan penanaman jagung serentak ini adalah wujud nyata dukungan Polsek Cikedal terhadap program ketahanan pangan nasional. Kami ingin mendorong masyarakat agar lahan kosong bisa dimanfaatkan secara produktif,” ungkap Ipda Abdul Azis Maulana.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek juga mengajak warga untuk bersama-sama menjaga hasil pertanian, serta meningkatkan kerjasama dengan Bhabinkamtibmas agar program berjalan lancar dan berkelanjutan.

posted in: Daerah
BAGIKAN ARTIKEL